Informasi Cara Pendaftaran Masuk UINSGD yang dilakukan secara Online dimana dilakukan saat Penerimaan Mahasiswa Baru di UINSGD dibuka dengan mengikuti beberapa Seleksi Jalur Masuk UINSGD Jika ingin melanjutkan pendidikan ke Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana UINSGD (Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati) pada tahun 2018 berikut ini akan saya jelaskan dalam pembahasan yang lebih rinci di bawah ini. Namun sebelum saya memberikan pembahasan mengena cara melakukan pendaftaran di UINSGD, berikut sejarah singkat mengenai UINSGD.

UINSGD-UIN Sunan Gunung Djati

UINSGD atau yang berkepanjangan Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati adalah salah satu dati Perguruan Tinggi Negeri yang berada di Provinsi Jawa Barat dimana beralamat di Jalan A.H. Nasution Nomer 105 Cibiru, Bandung, Jawa Barat, Indonesia. UINSGD atau yang juga dikenal dengan nama UIN Bandung ini telah berpada tanggal 8 Agustus 1968 namun dengan nama IAIN SGD (Institut Agama Islam Negeri Sunan Gunung Djati).

Kemudian pada tahun 1997, IAIN Sunan Gunung Djati meningkat statusnya menjadi STAIN SGD (Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Sunan Gunung Djati). Dan bertepatan dengan tanggal 6 Ramadhan 1426 H atau tanggal 10 Oktoer 2005 Masehi, STAIN SGD berubah status menjadi UIN Sunan Gunung Djati.

Sejak awal berdirinya UISGD, hingga saat ini telah memiliki beberapa fakultas dan program studi. Jika di hitung-hitung total keseluruhan ada 8 Fakultas, 43 Program Studi Sarjana, 11 Program Studi Magister, dan 4 Program Studi Doktoral
  • Fakultas Ada & Humainora | 4 Program Studi
  • Fakultas Dakwah & Komunikasi | 6 Program Studi
  • Fakultas Syariah & Hukum | 7 Program Studi
  • Fakultas Tarbiyah & Keuangan | 10 Program Studi
  • Fakultas Ushuluddin | 5 Program Studi
  • Fakultas Psikologi | 1 Program Studi
  • Fakultas Sains & Teknologi | 7 Program Studi
  • Fakultas Ilmu Sosial, Politik & Ekonomi | 3 Program Studi
  • Program Magister | 11 Program Studi
  • Program Doktoral | 4 Program Studi
Itulah beberapa informasi mengenai sejarah dan daftar jurusan/fakultas/program studi yang ada di UINSGD. Anda bisa menentukan pilihan program studi yang diminati untuk melanjutkan pendidikan di UINSGD.

Pendaftaran Seleksi UIN Sunan Gunung Djati

Jika Anda telah menentukan program studi yang ingin dimasuki, maka langkah selanjutnya Anda bisa mendaftarkan diri dengan mengikuti beberapa seleksi jalur masuk yang tersedia di UINSGD sesuai dengan tingkat kebutuhan dan kemampuan Anda.

Adapun beberapa jalur masuk yang tersedia di UIN SGD adalah Seleksi SNMPTN, SPAN-PTKAIN, SBMPTN, UM-PTKIN, Seleksi Mandiri, dan Jalur Bidikmisi. Namun untuk Program Pascasarjana bisa mengikuti pendaftaran untuk penerimaan mahasiswa Pascasarjana di UINSGD yang telah disediakan.

1. Pendaftaran Seleksi SNMPTN UINSGD 2018

Seleksi SNMPTN UINSGD adalah seleksi yang bersifat nasional yang pada dasarnya diselenggarakan oleh pemerintah untuk menyaring calon mahasiswa berprestasi. Seleksi ini juga sering disebut Jalur Undangan, nah jika Anda tidak familiar lagi dengan kata jalur Undangan tentunya Anda sudah pasti tahu mengenai sistem seleksinya.

Ya, dengan menggunakan nilai rapor, para pendaftar akan diseleksi dengan sangat ketat, dimana nilai rapor terbaguslah yang akan lolos. Namun untuk seleksi jalur masuk ini hanya bisa diikuti oleh siswa dari sekolah yang mendapatkan undangan dari Panitia SNMPTN. Namun bagi sekolah-sekolahan yang lain juga bisa mengikuti seleksi ini tentunya harus mendaftarkan diri telebih dahulu.

Pendaftarannya akan melalui dua buah tahapan yaitu pendaftaran tahap Sekolah dimana pihak sekolah atau kepala sekolah merekomendasikan Siswanya untuk mengikuti SNMPTN (Baca Cara Mendaftar SNMPTN UINSGD oleh Sekolah). Lalu kemudian pendaftaran selanjutnya dilakukan oleh siswa dimana para siswa yang telah lulus seleksi tahap pertama akan mendapatkan USER ID dan Password untuk melakukan pendaftaran di website SNMPTN (Baca Cara Mendaftar SNMPTN UINSGD oleh Siswa).

2. Pendaftaran Seleksi SBMPTN UINSGD 2018

Seleksi SBMPTN UINSGD adalah seleksi yang juga bersifat nasional dimana diselenggarakan oleh pemerintah. Untuk jalur masuk ini saya rasa Anda sudah pasti tahu karena jalur masuk inilah yang paling banyak diminati dan lebih efesien. Peserta tidak harus datang ke kampus yang bersangkutan untuk melakukan ujian tulis karena bisa dilakukan di PTN (Perguruan Tinggi Negeri) terdekat di masing-masing daerah.

Namun jika Anda ingin mengikuti seleksi ini, Anda harus terlebih dahulu mendaftarkan diri dan membayar biaya pendaftaran yang telah ditentukan. Pendaftarannya sendiri telah dibuka sejak tanggal 20 April hingga 25 Mei tahun 2018. Untuk tata cara dan prosedur pendaftaran yang benar bisa Anda simak artikel Cara Mendaftar SBMPTN UINSGD.

3. Pendaftaran Seleksi SPAN-PTKIN UINSGD 2018

Selain kedua jalur masuk di atas yang diselenggarakan oleh Pemerintah, ada juga jalur masuk lain yang juga bersekala nasional yaitu seleksi SPAN-PTKIN yang diselenggarakan oleh Menteri Agama Republik Indonesia.

Pada dasarnya seleksi ini sama halnya dengan seleksi SNMPTN, dimana menggunakan nilai rapor dan prestasi untuk proses penyekesiannya. Untuk pendaftarannya di buka pada tanggal 9 Maret sampai 30 April 2018. Tata cara dan persyaratan pendaftaran bisa Anda simak di artikel yang membahas Cara Mendaftar SPAN_PTKIN UIN SGD.

4. Pendaftaran Seleksi UM_PTKIN UINSGD 2018

Jika Seleksi SPAN_PTKIN sama sistemnya dengan seleksi SNMPTN, maka untuk seleksi UM_PTKIN ini juga sama halnya dengan seleksi SBMPTN dimana menggunakan seleksi ujian tulis. Pendaftar juga akan dikenakan biaya pendaftaran yang telah ditentukan. Pendaftarannya dibuka pada tanggal 1 Mei hingga 3 Juni 2018. Karena seleksi jalur masuk ini mungkin masih awam bagi Anda, silahkan simak Cara Mendaftar UM-PTKIN UINSGD 2018.

5. Pendaftaran Seleksi Beasiswa Bidikmisi UINSGD 2018

Beasiswa Bidikmisi UINSGD merupakan biaya bantuan pendidikan yang diperuntukkan dan diberikan kepada calon mahasiswa baru yang memilki kondisi perekonomian yang kurang mampu. Nantinya pada penerima Beasiswa Bidikmisi akan ditanggung sepenuhnya seluruh biaya perkuliahan dan pada awal semesternya akan mendapatkan dana dari pemerintah untuk biaya tunjangan perkuliahan. Untuk syarat-syarat dan tata cara pendaftarannya bisa Anda simak Cara Mendaftar Beasiswa Bidikmisi UINSGD.

6. Pendaftaran Seleksi Mandiri UINSGD 2018

Seleksi Mandiri merupakan seleksi yang diselenggarakan sendiri oleh UIN Sunan Gunung Djati. Seleksi ini memberikan peluang bagi calon mahasiswa baru yang gagal dalam beberapa seleksi di atas ataupun tidak sempat mengikutinya.

Sistemnya menggunakan ujian tulis dan untuk jadwak pendaftarannya akan dibuka pada tanggal 1 hingga 24 Juni 2018, kemudian ujian tulisnya akan dilaksanakan pada tanggal 13 Juni 2018. Silahkan Anda manfaatkan seleksi ini sebaik mungkin karena setelah seleksi ini tidak ada lagi seleksi yang lain. Untuk informasi lebih lanjut silahkan mengunjungi website resmi UINSGD di laman www.uinsgd.ac.id (silahkan copas linknya).

7. Pendaftaran Seleksi Pascasarjana UINSGD 2018

Jika ada ingin melanjutkan pendidikan Program Magister ataupun Doktoral di UINSGD, maka Anda bisa mengikuti seleksi pendaftaran yang sudah disediakan. Untuk jadwal pendaftaran Program Magister dan Doktoral ini dibuka pada tanggal 22 Februari hingga 30 Juni 2018 pada jam kerja. Untuk informasi lebih rinci silahkan simak di laman http://www.uinsgd.ac.id/front/arsip/page/kampus/info-pmb (Silahkan copas linknya).

Demikianlah informasi yang dapat saya bagikan kepada Anda mengenai Cara Pendaftaran Online UINSGD yang dapat dilakukan melalui beberapa jalur masuk yang tersedia serta informasi mengenai sekilas sejarah UIN Sunan Gunung Djati, semoga dari penjelasan saya di atas Anda dapat mendapatkan manfaat dan juga dapat membantu Anda, saya turut mendoakan juga mudah-mudahan Anda dapat diterima di UINSGD (Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati), Amin.